Diberdayakan oleh Blogger.

Find Us On Facebook

Sabtu, 15 Oktober 2016

 
TATA LAKU RENUNGAN DAN ULANGJANJI
HARI PRAMUKA KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA GRESIK
TAHUN 2016

           Gerakan Pramuka merupakan organisasi yang diberikan amanat untuk mendidik dan membina kaum muda Indonesia untuk menjadi warga negara yang Bertakwa pada Tuhan Yang Maha Esa, mandiri, trampil dan memiliki kepedulian pada diri sendiri serta masyarakat dibawa tanggung jawab orang dewasa.
        Seiring dengan perjalan Gerakan Pramuka yang lebih dari setengah abad ini, pendidikan kepramukaan telah banyak menyumbangkan pembinaan dan menjadikan banyak orang yang hebat yang duduk sebagai Pejabat Tinggi Negara, Pengusaha Sukses, Ilmuan dan lainnya. Namun selama itu pula kependidikan Kepanduan Nasional kita, mulai ditinggalkan para generasi muda kita, dengan alasan tidak menarik, membosankan, dan tidak menzaman.
          Sementara organisasi ditetangga kita yang lain, mulai banyak diminati. Sehingga di Malam Hari Pramuka tepatnya pada 14 Agustus 2016 Pukul. 00.00 WIB. ini saatnya kita merenung dan merefleksi diri sebagai anggota pramuka dewasa. Beberapa pertanyaan yang harus kita pecahan sebagai refleksi diri adalah: a) Apa yang terjadi dengan Pramuka kita?..., b) Kenapa mulai tidak diminati para generasi muda? ..., c) Apa yang salah dan apa yang kurang pada diri kita...?.
           Pertanyaan tersebut ditamba lagi dengan fenomena yang terjadi di Negara Republik Indonesia yang kita cintai ini. Moralitas bangsa yang semakin menurun yang ditandai tingkat kepedulian renda, perbuatan asusila dianggap biasa, korupsi dan penggunakan obat-obatan terlarang menjadi suatu kebutuhan. Penegakkan hukum hanya untuk orang yang lemah, sedang orang yang kaya (kuat) tidak tesentuh. Keadilan hanya sebagai slogan dan sembosan pejabat.
          Inilah kiranya perlunya kita sebagai orang yang sadar dan peduli pada permasalahan bangsa ini untuk merenung dan mengikat tali suci janji kita Tri Satya dan Dharma Pramuka, sebagai ikatan bela negara dengan ikhlas bakti bina bangsa berbudi bawa laksana. Dengan harap masih ada satu atau dua anak muda yang dapat kita sematkan yang nantinya akan memimpin bangsa ini dimasa depan sehingga Indonesia akan semakin jaya. Jayalah Pramuka, jayalah Indonesia.

Untuk mendapatkan secara lengkap douwnloud disi SKENARIO TATA LAKU RENUNGAN DAN ULANGJANJI PRAMUKA

0 comment:

Posting Komentar